Breaking News

Perkuat Akuntabilitas Anggaran, Kapolres Muaro Jambi Pimpin Pendistribusian Rendisgar dan Penandatanganan Pakta Integritas TA 2026

 



MUARO JAMBI – Polres Muaro Jambi melaksanakan kegiatan Pendistribusian Rencana Distribusi Anggaran (Rendisgar) dan Penandatanganan Pakta Integritas Sub Satker Jajaran Polres Muaro Jambi Tahun Anggaran 2026, bertempat di Aula Wirapratama Polres Muaro Jambi, Selasa (20/1/2026) pagi.


Kegiatan yang dimulai sekira pukul 09.45 WIB tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Muaro Jambi AKBP Heri Supriawan, S.I.K., M.H., didampingi Wakapolres Muaro Jambi Kompol Deni Mulyadi, S.E. serta Kabag Ren Polres Muaro Jambi Kompol Suwondo, S.H.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut para Kabag, Kasat, Kasi, KBO, PJU, Kapolsek, Kapolsubsektor, serta para pengemban urmin jajaran Polres Muaro Jambi.


Dalam sambutannya selaku Ketua Pelaksana, Kabag Ren Polres Muaro Jambi Kompol Suwondo, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan pendistribusian Rendisgar dan penandatanganan Pakta Integritas ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan serupa yang sebelumnya telah dilaksanakan di Polda Jambi.


Pada kesempatan tersebut, Kabag Ren memaparkan penjabaran DIPA Tahun Anggaran 2026, termasuk perbandingan alokasi anggaran tahun 2025 dan 2026 serta capaian serapan anggaran tahun 2025. Disampaikan pula bahwa nilai IKPA Polres Muaro Jambi Tahun Anggaran 2025 menduduki peringkat ke-II dari 35 Satker Polda Jambi, sebagai bentuk akuntabilitas dan kinerja pengelolaan anggaran yang baik.


Selain itu, Kabag Ren juga menyampaikan pokok-pokok Pidato Presiden Republik Indonesia terkait RUU APBN 2026, di antaranya mengenai ketahanan pangan, ketahanan energi, pembangunan generasi unggul melalui program makan bergizi gratis, peningkatan kualitas pendidikan, penguatan ekonomi kerakyatan, pertahanan negara, serta percepatan investasi dan perdagangan global.


Sementara itu, dalam arahannya, Kapolres Muaro Jambi AKBP Heri Supriawan, S.I.K., M.H. menekankan pentingnya pemanfaatan anggaran tahun 2026 secara tepat sasaran, transparan, dan dapat dipertanggungjawabkan. Kapolres juga mengingatkan seluruh Sub Satker agar melaksanakan setiap kegiatan sesuai dengan perencanaan, serta memperhatikan aspek input dan output guna mendukung terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Muaro Jambi.


Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan Penandatanganan Pakta Integritas Sub Satker Jajaran Polres Muaro Jambi Tahun Anggaran 2026 dan diakhiri dengan foto bersama.

0 Comments

© Copyright 2022 - Haluanfakta.com